Museum RA Kartini Jepara

Sosok yang dikenal sebagai pahlawan emansipasi wanita ini, dilahirkan di Mayong, Jepara pada Senin Pahing, 21 April 1879. Ia adalah anak ke-4 dari 8 bersaudara dari pasangan R.M.A.A. Sosroningrat dan M.A. Ngasirah Sosronegoro (garwa ampil). Kakek R.A. Kartini adalah Pangeran Ario Tjondronegoro IV, seseorang yang ia kagumi sebagai sosok yang mencoba keluar dari tradisi lama yang feodalistik. Sementara ibunya, adalah perempuan biasa, namun keturunan dari keluarga ulama terkemuka yang taat menjalankan syariat Islam (Gustami, 2000: 109-110). Oleh karena itu, jelas sudah bahwa sikap R.A. Kartini yang gandrung akan kemajuan diwarisi dari ayahnya, sedangkan kecintaan R.A. Kartini terhadap agama Islam, dibentuk oleh ibunya. Saat R.A. Kartini dilahirkan, ayahnya menjabat sebagai Wedana Mayong. Namun, pada awal 1881, saat R.A. Kartini berumur 2 tahun, R.M.A.A. Sosroningrat diangkat menjadi Bupati Jepara (Taylor, 1976: 634). Setelah itu, mereka pindah dari Mayong ke Rumah Dinas Bupati di Jepara. Gagasan kemajuan yang dimiliki oleh R.A. Kartini, pastilah diwarisi dari ayahnya. R.M.A.A. Sosroningrat adalah satu dari empat Bupati di Jawa yang memiliki kepandaian menulis dan bercakap-cakap dalam bahasa Belanda (Pane, 2021: 3).

Museum RA Kartini Jepara Details

  • Alamat: Jl. Kartini, Panggang I, Panggang, Kec. Jepara
  • Event: Lihat Event
  • Google Maps: Kunjungi
  • Kota: Jepara
  • Destinasi Terkait :
  • Ratu Kalinyamat dan Makam Sultan Hadlirin
    Museum RA Kartini Rembang
    Kyai Saleh Darat
    Makam RA Kartini